Apa Bedanya Klepon dan Onde-Onde?
Apakah ada yang pernah pergi ke Pulau Sumatera dan menemukan makanan unik yang biasa disebut Klepon? Tapi jangan panik jika masyarakat Sumatra justru akan mengatakan makanan tersebut bernama onde-onde.
Klepon merupakan jajanan tradisional yang biasa ada di Pulau Jawa. Warnanya hijau dengan isian gula merah yang meleleh. Biasanya disajikan dengan parutan kelapa.
Jika onde-onde dalam bahasa Jawa merupakan jajanan tradisional yang terbuat dari tepung terigu atau ketan, onde-onde siap menggoyang lidah kamu dengan isian kacang hijau yang gurih dan manis.
Berasal dari Mojokerto, Jawa Timur, onde-onde disinyalir sebagai panganan peninggalan Kerajaan Majapahit. Pasalnya, snack yang satu ini biasa dihidangkan sebagai jamuan para raja yang merakyat banget.
Namun, onde-onde pun ternyata punya pengaruh dari Tiongkok juga. Sudah ada sejak zaman Dinasti Tang, onde-onde jadi kue resmi di daerah Changan/Xian. Onde-0nde sendiri sudah tersebar di China bagian selatan hingga Asia Selatan, hingga sebutannya bermacam-macam.
Di China Utara, onde-onde disebut matuan, di China Utara disebut ma yuan, dan di Hainan disebut jen dai. Ada juga yang menyebut onde-onde dengan sebutan zhimaqiu yang berarti bola wijen.
KLEPON SAMA DENGAN ONDE-ONDE?
Nah menariknya, Pulau Sumatera punya onde-onde dengan versi yang unik banget. Tepatnya di Sumatera Barat, onde-onde memiliki bentuk bundar dan berwarna hijau.
Diproses dengan cara dikukus, onde-onde khas Sumatera Barat membalut diri dengan parutan kelapa. Soal isian, onde-onde Sumatera Barat pun hadir bukan dengan kacang hijau, melainkan dengan adonan gula merah yang manis banget.
Jika ditelusuri lebih dalam, onde-onde khas Sumatera Barat nggak lain adalah klepon. Yap, jajanan pasar yang satu ini sering banget ditemui di pasar-pasar tradisional di Pulau Jawa.
Bahkan, klepon adalah snack yang rutin dikonsumsi oleh Suku Betawi. Dengan secangkir teh hangat, klepon pun enak disajikan dalam keadaan dingin, lho! Jadi, nggak perlu heran jika suatu hari ketika kamu main ke Sumatera Barat bakal ketemu dengan klepon.
Sudah nggak bingung lagi kan? Kamu bisa mencicipi jajanan tradisional di atas tanpa keluar rumah dengan menggunakan Titipku. Iya, kamu bisa nitip beli jajanan asli Indonesia tanpa ribet.
Makanya #PakaiProdukLokal ya gengs!
Comments
Post a Comment