3 Cara Ampuh Hilangkan Kaki Bau Dari Bahan Alami

Beberapa masalah kesehatan yang umum terjadi pada tubuh yaitu bau kaki. Siapa sih yang betah terhadap bau kaki yang menyengat. Selain orang lain, tentu diri sendiri juga merasa risih terhadap bau kaki menyengat yang tak kunjung sembuh.


Seringkali, aroma tidak sedap tersebut muncul setelah melepaskan kaus kaki atau mencopot sepatu. Namun kamu jangan berkecil hati, ternyata masalah tersebut sudah menjadi rahasia umum banyak orang.

sumber: hellosehat.com

Penyebab aroma tidak sedap pada kakimuncul karena terdapat bakteri di kaki. Bakteri tersebut tumbuh akibat keringat pada kaki saat beraktivitas. Bakteri tersebut membentuk asam organik yang berbau menyengat. Itu lah asal mula bau kaki muncul.

Meskipun sudah mencuci kaki, ternyata bakteri penyebab bau kaki tak langsung mati. Bakteri tersebut justru bisa jadi tumbuh subur di kaki yang kurang terawat. Namun jangan khawatir, ada cara alami untuk mengatasi masalah mengganggu tersebut.

Rendam Kaki dengan Teh


Teh ternyata menjadi salah satu bahan alami yang mampu mengurangi bau kaki. Menurut Reader’s Digest Best Health, asam tanat dalam teh hitam dapat membantu membunuh bakteri penyebab bau kaki dan mengurangi produksi keringat pada kaki. 

Cara mudah untuk menghilangkan bau kaki dengan teh yaitu yang pertama seduh dua kantung teh hitam dalam dua gelas air panas selama 15 menit. Selanjutnya campurkan teh dengan dua liter air hangat. Tunggu hingga suhu air ideal untuk merendam kaki, lalu rendam kaki selama 30 menit.

Cara itu dapat menjadi alternatif untuk mengurangi bau kaki yang membandel ya!


Kopi Jadi Alternatif Hilangkan Bau Kaki


Kopi menjadi bahan alami yang memiliki bau semerbak wangi yang khas. Tentu saja banyak pecinta kopi yang jatuh cinta pada aroma wangi kopi. Nyatanya saat ini banyak pengharum ruangan yang mengadopsi wangi kopi atau bahkan menggunakan bahan kopi alami.

Wangi kopi tersebut rupanya juga mampu mengatasi bau kaki menyengat. Terdapat beberapa cara mengatasi bau kaki secara alami dengan kopi.

Cara pertama yaitu dengan memcampurkan kopi dan minyak kelapa untuk dijadikan sebagai scrub kaki untuk memambantu mengangkat sel kulit mati. Kamu bisa melakukannnya sebelum mandi.

Cara kedua yaitu dengan menghilangkan bau pada sepatu yang digunakan.

Ya, bau kaki juga bisa dipicu adanya bau yang masih bersisa pada alas kaki yang kita gunakan. Masukkan bubuk kopi ke dalam kaus kaki bersih dan letakkan di dalam sepatu selama semalaman.

Rendam Kakimu di Larutan Air garam


Cara terakhir untuk menghilangkan bau pada kaki secara alami yaitu dengan menggunakan rendaman air garam. Merendam kaki dengan air garam memang dipercaya dapat memiliki berbagai manfaat mulai dari relaksasi, meredakan eksim, hingga menghilangkan bau kaki.


Caranya juga sangat mudah, cukup campurkan setengah gelas garam dengan 4 gelas air hangat dalam sebuah wadah. Setelah itu rendam kaki selama 10-15 menit. Hindari menggunakan air yang terlalu panas.

Saat ini terdapat berbagai macam produk rendaman kaki dari bahan alami. Produk-produk tersebut beberapa diproduksi oleh UMKM Indonesia.

Jika kamu penasaran dengan produk-produk perawatan tubuh buatan anak bangsa melalui UMKM Indonesia, bisa dicari pada Aplikasi Titipku. Apklikasi ini menyedeiakan banyak informasi mengenai produk UMKM anak negeri.



Perlu diingat dalam melakukan perawatan rendaman kaki, jika kamu merendam kaki terlalu lama dan ternyata air yang digunakan tidak bersih, perawatan tersebut malah dapat menyebabkan munculnya dermatosis alias masalah kulit pada kaki.

Gejala dermatosis bermacam-macam, mulai dari nyeri pada kulit, kulit menjadi kemerahan, perih, hingga tubuh yang mengalami demam.


Bila kamu sudah mengalami gejala-gejala seperti ini, kamu sebaiknya harus berhati-hati. Pastikan bahwa air yang kamu gunakan untuk merendam kaki bersih dan tidak terkontaminasi bakteri atau kotoran lain ya!

Merendam Kaki Mampu Redakan Pegal Juga!


Kamumungkin menjadi salah satu orang yang sering berangkat dan pulang kerja menggunakan kendaraan umum. Saat di dalam kendaraan umum, tak jarang kamu juga harus berdiri selama perjalanan karena tak mendapatkan kursi saat bus ataupun kereta penuh. Akibatnya apa lagi kalau bukan kakimu jadi terasa pegal.

Rasa pegal pada otot sebenarnya disebabkan oleh penumpukan asam laktat di otot. Penumpukan asam laktat terjadi akibat penggunaan otot secara berlebihan. Otot membutuhkan energi dalam jumlah banyak untuk berkontraksi.

Sedangkan untuk menghasilkan energi, otot memecah cadangan gula yang terdapat dalam otot (glikogen). Dalam keadaan kekurangan oksigen, pemecahan gula otot ini menghasilkan asam laktat.

Nah, hal itu lah yang menyebabkan munculnya rasa pegal pada kakimu.

Lantas, bagaimana merendam air hangat dapat membantu mengurangi rasa pegal? Teorinya, merendam kaki di dalam air hangat dapat memperlancar sirkulasi darah di bagian kaki. Sederhananya adalah karena air hangat dapat memperlebar pembuluh darah di kaki.

Aliran darah yang lancar akan membuat asam laktat yang menumpuk di otot kaki mudah larut dalam darah dan dibuang oleh tubuh. Namun, ternyata hal ini tidak terbukti. Meskipun demikian, memang merendam kaki di air hangat dapat memberikan rasa nyaman dan mengurangi nyeri.


Comments

Popular posts from this blog

Awal Mula Populernya dan Varian Jenis Makanan Tradisional China Dimsum di Indonesia

Mirip Tapi Beda, Kue Pancong Vs Rangi Vs Gandos

Cuanki VS Bakwan Kawi Malang, Jangan Salah! Ini Perbedannya